Selamat datang di Agen Listrik PLN Prabayar

Cara Isi Dan Beli Token PLN (Prabayar) Di ATM Mandiri

3komentar

Saya sempat kebingungan saat ini ngin membeli pulsa untuk listrik rumah yang baru saja saya tempati. Yang di berikan pihak develover hanya buku manual dari PLN untuk melakukan pengisian token dan no id pelanggan pada smart card.

Sebelum membeli Voucher via ATM sebaiknya kita mengetahui kapan Pulsa PLN kita akan habis melalui lampu indikator yang ada pada meteran.
  1. Lampu indikator Hijau = Credit masih sangat banyak.
  2. Lampu indikator Kuning = Credit masih cukup banyak.
  3. Lampu indikator Merah = Credit sudah hampir habis.
  4. Lampu indikator Merah (Berkedip) = Credit sudah sangat kritis (+bunyi buzzer).
Karena saya menggunakan Bank Mandiri, saya akan membantu memberikan cara pembelian Tokennya:
  1. Setelah Masuk Menu Utama Pada Mesin ATM Mandiri Pilih Pembayaran/Pembelian.
  2. Pilih MultiPayment, maka akan muncul kode yang harus diisikan. (Apabila ingin melihat kode silahkan pilih Kode dan cari kode jenis transaksi PLN Prabayar).
  3. Apabila telah menemukan kodenya inputkan kode layanannya. (Kode untuk PLN Prabayar adalah 30300)
  4. Lanjutkan dengan mengisikan 11 Digit No Id pelanggan Anda.
  5. Kemudian isikan jumlah Token Yang ingin di beli, untuk nilai tertentu (Rp.20000, Rp.50000,Rp.100000, Rp.250000,Rp.500000). Sedangkan untuk jumlah bebsa/Flexibel (Rp.20000 s/d Rp.1000000).
  6. Pilih Salah satu angka yang Sesuai dengan Jumlah Token Nominal yang kita inputkan
  7. Proses Beli Token Selesai Ditambah Admin Bank Rp.2500.
Sekarang anda sudah siap untuk melakukan ISI ulang pada Mesin Meteran PLN Anda. Caranya gampang kok. Hanya memasukan 20 Digit No Voucher Token kemudian di Enter (Jangan lupa no seri kWh meter yang tertera pada voucher listrik harus sama dengan no seri kWh meter yang terpasang di meteran kita) . Apabila Proses Sukses Maka lampu indikator akan menunjukan warna hijau dan LCD meter akan menunjukan SS (artinya voucher diterima oleh meter) dan 30000kWh (jumlah voucher yang sudah dimasukan adalah sebesar 30000kWh).

Sumber: http://www.galih.web.id
Share this article :

+ komentar + 3 komentar

12 Mei 2013 pukul 02.12

jasa oprek meteran listrik pln prabayar, cukup bayar 1jt seumur hidup tidak perlu lagi beli voucer, pengerjaan cepat 15 menit, hub. prapto 0817179897 atau 0818179897 (ciketing zamrud bekasi timur)

1 Juli 2015 pukul 19.59

Sangat bermanfaat terimakasih gan informasinya

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011-2013. PLN Prabayar - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger